Hadits 118
Qutaibah bin Said mengungkapkan kepada kami, dari Ibnu Lahi ah, dari Abu Yunus, dari Abu Hurairah ra., ia berkata,
“Aku tidak pemah melihat sesuatu apapun yang lebih indah dari Rasulullah Shalallahu alaihi wa aalihi wa shahbihi wa salam, seakan-akan mentari beredar di wajahnya. Dan aku juga tidak pernah melihat seseorang pun yang lebih cepat jalannya dari Rasulullah Shalallahu alaihi wa aalihi wa shahbihi wa salam, seakan-akan bumi ini dilipat-lipat untuknya. Sungguh, kami harus bersusah-payah untuk (meniru) melakukan hal itu, sedangkan Rasulullah Shalallahu alaihi wa aalihi wa shahbihi wa salam tidak mempedulikan (usaha kami)”.” (HR. at-Tirmid/i dan Ahmad)
Hadits 119
Ali bin Hujr dan banyak pera w i mengatakan kepada kami, dan Isa bin Yunus, dari Umar bin Abdullah Maula Ghufrah, dari Ibrahim bin Muhammad (termasuk keturunan AH bin Abi Thalib), ia mengatakan,
“Ketika Ali ra. menceritakan sifat Rasulullah Shalallahu alaihi wa aalihi wa shahbihi wa salam, ia pernah berkala, ‘Beliau saat berjalan melangkah dengan cepat, seakan-akan beliau sedang turun ke tempat yang rendah.” (HR. at-Tirmidzi dan al-Baihaqi)
Hadits 120
Sofyan bin Waki’ menuturkan kepada kami dari ayahnya, dari al-Mas’udi, dari Usman bin Muslim bin Hurmuz, dari Nafi’ bin Jubair bin Muth’im, dari Ali bin Abi Thalib ra., ia berkata,
“Nabi Shalallahu alaihi wa aalihi wa shahbihi wa salam bila berjalan maka badan beliau benar-benar tegap, seakan-akan sedang turun ke tempat yang rendah.” (HR. at-Tirmidzi)
Sumber : As-Syamaa’il al-Muhammadiyah – Imam At-Thirmidzi
Berjalan cepat di sini dilakukan oleh Rasulullah Shalallahu alaihi wa aalihi wa shahbihi wa salam bukan dengan susah payah seperti yang dilakukan oleh para sahabat ketika ingin menirunya. Akan tapi ini natural karena kekuatan dan kennganan kaki beliau yang sempurna